Tips Mudah Mengelola Pembayaran Gaji Karyawan Secara Tepat dan Cepat – Sebuah perusahaan yang mempunyai karyawan maka wajib memberikan gaji terhadap masing-masing karyawan tersebut. Masing-masing karyawan tersebut melakukan pekerjaan atau tugas-tugas yang perusahaan berikan kepada mereka, kemudian mereka memiliki hak untuk memperoleh upah atau gaji pada periode tertentu yang sudah disepakati dan biasanya gaji tersebut dibayarkan setiap bulannya.
Baik itu di awal bulan atau diakhir bulan. Sebagai tambahan informasi untuk anda semua pembayaran upah atau gaji ini juga diatur oleh Peraturan Pemerintah Indonesia.
Sebagai seorang HR anda tidak bisa melakukan pengelolaan dan memberikan gaji karyawan dengan asal-asalan.Â
Oleh karena itu butuh pemahaman dan pengetahuan dalam pengelolaan gaji karyawan tersebut, sehingga tidak semua karyawan memiliki gaji yang sama, besar kecilnya gaji tersebut juga tergantung dengan pekerjaan, jabatan, dan tanggung jawab yang karyawan terima. Pembagian tersebut juga harus secara adil, tidak merugikan karyawan dan tidak merugikan perusahaan.
Perkembangan teknologi yang semakin canggih saat ini juga membantu pekerjaan pada perusahaan salah satunya dengan adanya aplikasi perkantoran yang bisa anda dapatkan di kantorkita.co.id.
Faktor yang Mempengaruhi Besaran Gaji KaryawanÂ
Ada beberapa faktor yang menentukan besar atau kecilnya gaji seorang karyawan dalam sebuah perusahaan, antara lain sebagai berikut :
1. Golongan Jabatan
Maksudnya ialah pengelompokan jabatan karyawan berdasarkan bobot jabatan mereka. Nah, untuk tugas atau tanggung jawab yang mirip atau relatif sama maka dapat digabungkan menjadi satu kelompok golongan jabatan.
2. Jabatan
Jabatan disini maksudnya bisa diartikan sebagai kelompok tugas atau pekerjaan dalam suatu perusahaan. Masing-masing jabatan mempunyai resiko, tingkat kesulitan, dan tanggung jawab yang berbeda. Sehingga jabatan juga menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi besar atau kecil gaji.
3. Masa Kerja
Lamanya pengalaman atau waktu bekerja dalam melaksanakan tugas atau pekerjaan tertentu yang merupakan syarat dari suatu jabatan disebut dengan masa kerja. Perlu anda ketahui masa kerja sangat berhubungan erat dengan pengalaman kerja dari karyawan tersebut. Semakin tinggi pengalaman seseorang maka semakin tinggi pula nilai karyawan tersebut pada masa yang akan datang. Jadi tidak hal yang aneh jika masa kerja ini sangat berpengaruh pada besar kecil gaji yang diterimanya.
4. Pendidikan
Maksudnya adalah jenjang pendidikan yang didapatkan dari pendidikan formal sebagai salah satu syarat pada jabatan tertentu. Faktor pendidikan adalah salah satu hal yang sangat diperhitungkan dalam nilai gaji seorang karyawan. Khususnya untuk karyawan yang baru masuk pada sebuah perusahaan.
5. Kompetensi
Nah, faktor terakhir ini meliputi kemampuan dari aspek pengetahuan, keterampilan / skill, dan sikap kerja sesuai dengan standar jabatan. Jadi kompetensi yang dimiliki oleh seorang karyawan juga mempengaruhi besar kecil gaji.
Pembayaran gaji karyawan tidak hanya tentang memberikan atau mentransfer uang ke setiap karyawan. Akan tetapi ada bagian berwenang yang mengurus penggajian karyawan suatu perusahaan. Nah, ada beberapa tips yang bisa anda coba aplikasikan mengenai gaji karyawan agar tidak kebingungan, apa saja? Yuk simak selengkapnya.
baca : 3+ Cara Menentukan Gaji Pokok Karyawan
Tips Mudah Mengelola Pembayaran Gaji Karyawan Secara Tepat dan Cepat
berikut adalah beberapa cara mudah untuk membantu mengelola gaji karyawan.Â
1. Tentukan Jadwal Pembayaran Gaji Karyawan
Perusahaan yang baik dan bagus pasti mempunyai jadwal yang jelas atau pasti setiap bulan tentang pemberian gaji. Setiap perusahaan memiliki kebijakan masing-masing tentang pembayaran gaji seperti tiap minggu atau tiap bulan.
Oleh karena itu anda yang saat ini memiliki wewenang mengenai pembayaran gaji karyawan maka agar tidak bingung anda bisa mulai menentukan pemberian gaji diawal bulan atau diakhir bulan, jika kebijakan perusahaan akan memberikan gaji pada periode setiap bulan.
Supaya tidak bingung maka dalam sebuah perusahaan pembayaran gajinya harus sama pada tiap periodenya. Sistem dan periode pembayaran gaji ini juga wajib anda informasikan dari awal kepada tiap karyawan.
2. Buatlah Suatu Sistem Khusus dalam Penghitungan Gaji
Biasanya pembayaran gaji pada sebuah perusahaan menghitungnya berdasarkan pada struktur organisasi yang berlaku di perusahaan tersebut. Pembayaran gaji bisa anda lakukan setiap bulan dan bisa menambahkan bonus sesuai dengan kebijakan pemberian bonus perusahaan. Semahir apapun anda dalam menghitung gaji karyawan di perusahaan anda, sangat dianjurkan menggunakan sistem khusus yang akan memudahkan pekerjaan anda.
Saat ini ada banyak sistem HR yang digunakan untuk mengelola gaji karyawan atau payroll. Dengan sistem payroll seperti ini pengelolaan gaji jadi lebih mudah dan cepat. Sebab sistem payroll sudah menggunakan perhitungan otomati, yang mengintegrasikan hasil absensi (Pengelolaan cuti karyawan, izin dan lainya) dengan perhitungan gaji karyawan.Â
3. Persiapkan Rencana Cadangan Finansial
Gaji atau upah bukan hanya tentang hak yang harus diterima oleh karyawan, akan tetapi hal itu juga termasuk salah satu bentuk apresiasi yang perusahaan berikan kepada karyawannya.
Itulah sebabnya sebagai HR ataupun sebagai pemilik perusahaan anda harus memastikan kondisi finansial perusahaan selalu dalam keadaan stabil dan bagus, agar mampu membayar gaji karyawan setiap bulan tepat waktu. Anda juga harus memastikan agar tepat waktu dalam mengirimkan tagihan kepada klien dan secepat mungkin hubungi klien yang terlambat melakukan pembayaran.
Jangan hanya karena kelalaian tentang tagihan yang belum dibayar klien membuat arus kas perusahaan menjadi terganggu dan akhirnya malah ikut mengganggu pembayaran gaji karyawan.
Perlu anda ketahui jika tidak mampu membayar gaji atau upah karyawan tepat waktu sesuai dengan kesepakatan, maka bisa dikatakan perusahaan anda dalam keadaan bermasalah.
Bantu Kelola Gaji dengan Mudah Menggunakan Sistem HRIS Kantor Kita
Salah satu sistem HRIS di Indonesia yang memberikan banyak fitur berguna untuk HRD di perusahaan. Terintegrasi dengan sistem absensi karyawan akan memudahkan penghitungan gaji lebih cepat dan otomati. Perhitungan gaji pokok, potongan sampai dengan BPJS jadi lebih mudah!Â
Nikmati kemudahan menggunakan software HRIS Indonesia Kantor Kita dengan langsung daftar. Pakai gratis selama 14 hari free menggunakan layanan demo Kantor Kita. Konsultasi lebih dalam bisa langsung bisa dilakukan dengan layanan Privat Zoom meeting dengan tim kami.Â
Sekian informasi hari ini tentang Tips Mengelola Gaji Karyawan dengan mudah, semoga bermanfaat!Â
[…] aplikasi diantaranya adalah absensi, lembur, perjalanan dinas, pengajuan cuti, pengajuan ijin dan slip gaji. Fungsi utama aplikasi perkantoran ini adalah untuk melakukan rekapitulasi dan monitoring secara […]
[…] dan pengelolaan data karyawan, penggunaan aplikasi slip gaji dan absensi online (Baca juga : Tips Mudah Mengelola Pembayaran Gaji Karyawan Secara Tepat dan Cepat dan Tips Mengelola dan Mengatasi Karyawan yang Sering Absen) tentu jauh lebih menguntungkan. Jika […]
[…] 1.Pendataan Keuangan Karyawan JelasKeuangan menjadi hal yang sangat sensitif bagi perusahaan dan karyawan. Pendataan pembukuan perusahaan menjadi sebuah kewajiban bagi berjalannya perusahaan. Salah satu pos yang tidak bisa dilepaskan adalah perihal pembayaran tenaga karyawan. Bila perusahaan memiliki banyak karyawan, aplikasi slip gaji bisa memberikan kemudahan dalam perhitungan serta pendataan pembayaran karyawan yang mudah dan pasti. (Baca juga: Tips Mudah Mengelola Pembayaran Gaji Karyawan Secara Tepat dan Cepat) […]
[…] Detail Perincian GajiAnda tentu ingin mengetahui tentang rincian penggajian yang anda terima. Slip gaji akan menjadi bukti yang menjelaskan keingintahuan anda. Detail dari gaji yang anda terima termasuk […]