Cara Menentukan Gaji Freelancer

0
3446
Gaji Freelancer
Cara Menentukan Gaji Freelancer

Cara Menentukan Gaji FreelancerMenggunakan tenaga kerja paruh waktu atau biasa kita kenal sebagai freelance adalah satu hal yang terkadang lebih pas digunakan untuk di perusahaan. Dimana jika menggunakan tenaga freelance, perusahaan lebih praktis dalam mengurus kebutuhan karyawan.

Umumya perusahaan yang menggunakan jasa freelance adalah perusahaan yang banyak bekerja dalam model project. Sehingga project hanya membutuhkan karyawan tambahan dalam waktu sementara sehingga menggunakan jasa freelance akan lebih praktis digunakan. Dari sisi pengupahan freelancer, jasa freelance lebih fleksibel dan sederhana karena tidak ada keharusan membayar tunjangan wajib sebagaimana karyawan tetap.

Untuk Anda yang banyak menggunakan jasa freelance bagaimana sih cara menghitungan gaji freelancernya?

Mari kita bahas cara menghitung gaji freelancer bersama di ulasan berikut ini.

Bekerja Menggunakan Jasa Freelancer

Bekerja menggunakan jasa freelancer sekarang ini banyak disukai karena semakin maraknya perusahaan yang menerapkan kerja WFA (work from anywhere) sehingga untuk mencukupi kebutuhan SDMnya mereka mulai menggaet freelancer online.

Menggunakan jasa freelancer bisa dikatakan cukup menarik dan fleksibel karena mereka dibayar berdasarkan waktu dan juga bisa dari hasil kerjanya. Perusahaan tidak perlu mengatur dengan ketat cara bekerja freelancer karena mereka bisa bekerja menyesuaikan dengan waktunya sendiri.

Menggunakan Tenaga Freelance
Capt : Menggunakan Tenaga Freelance

Sekarang ini pekerja freelance memang banyak digunakan oleh perusahaan yang bergerak di bidang kreatif atau media digital yang banyak bekerja secara remote atau online. Tidak hanya sedang marak di Indonesia saja, pekerja freelance jumlahnya juga meningkat di luar negeri baik dalam lingkup Asia sampai dengan global.

Freelancer Di Mata Hukum Indonesia

Seperti yang kita tahu, pemerintah Indonesia sudah mengatur peraturan pekerja Indonesia dalam Undang-Undang atau dalam peraturan pemerintah. Hal ini dilakukan untuk melindungi pekerja Indonesia ketika bekerja di perusahaan.

Status pekerja menurut  Undang-Undang Ketenagakerjaan adalah PKWT dan PKWTT atau biasa kita sebut dengan pekerja lepas/pekerja kontrak dan pegawai tetap yang merupakan singkatan dari Perjanjian Kerja Waktu Tertentu dan Perjanjian Kerja Waktu Tak Tentu. Freelancer masuk dalam kategori PKWT atau pekerja lepas.

Freelance masuk sebagai PKWT dengan ketentuan, bekerja kurang dari 21 hari atau bekerja selama 3 bulan berturut-turut selama 1 bulan.

Masuk sebagai kategori PKWT ini pekerja freelance tidak ada masa percobaan seperti halnya pekerja tetap dan perusahaan menetapkan batas waktu perjanjian kerja untuk mengikat keduanya.

Dasar Pembayaran Freelancer

Ada beberapa hal yang di dasarkan untuk menghitung pembayaran freelancer. Dasar untuk menghitung kerja freelancer diantaranya adalah

1. Penghitungan Berdasarkan Hasil Kerja

Salah satu dasar yang digunakan untuk menghitung kerja freelancer adalah penghitungan berdasarkan hasil kerja. Umumnya pekerja digital banyak yang menggunakan dasar penghitungan berdasarkan hasil kerja ini.

Misalnya :

  1. Fotografer dibayar berdasarkan jumlah foto dan hasil editing fotonya
  2. Penulis konten dibayarkan berdasarkan jumlah kata atau jumlah konten yang dibuat
  3. Jurnalis di bayar berdasarkan hasil laporan
  4. Arsitek dibayar berdasarkan hasil desain rumah yang dibuat

Umumnya pekerja freelance yang dihitung berdasarkan hasil kerja ini sudah memiliki rate harga ketika menggunakan jasanya. Untuk kemudian pengguna jasa melakukan nego dengan freelancernya.

2. Penghitungan Berdasarkan Waktu Kerja

Selanjutnya adalah penghitungan freelancer berdasarkan waktu kerjanya. Hal ini bisa terhitung per-jam, per-hari atau per-waktu yang sudah ditentukan.

Di Indonesia penggunaan freelancer dengan penghitungan waktu kerja sendiri masih cukup jarang. Beberapa bidang yang menggunakan freelancer penghitungan berdasarakan waktu kerja misalnya

  1. Pelayan restoran / catering
  2. Pekerja proyek
  3. Penjaga merchant
  4. Pengajar

Jadi dengan menggunakan jasa freelance harian seperti ini, perusahaan sudah menetapkan harga per hari dari karyawan tersebut. Di akhir kerja, pembayaran akan di berikan.

Namun penggajian freelancer harian juga sudah diatur dalam PP Pengupahan no 78 tahun 2015. Yang isinya adalah

  1. Upah sebulan dibagi 25 bagi perusahaan yang memiliki sistem kerja 6 hari seminggu
  2. Upah sebulan dibagi 21 untuk perusahaan yang memiliki sistem kerja 5 hari seminggu

Dengan perhitungan seperti ini berarti perusahaan memiliki dasar penghitungan kerja yang jelas untuk freelance harian.

Cara Menentukan Gaji Freelancer

Berikut adalah beberapa contoh pembayaran gaji freelancer untuk Anda. Beberapa contoh ini mungkin bisa membantu perusahaan dalam menghitung pembayaran fee untuk freelancer di perusahaan. Diantaranya adalah

1. Pembayaran Gaji Freelancer Harian

Jika menggunakan jasa freelancer harian, maka Anda bisa menghitung gaji freelancer menggunakan dasar penghitungan seperti yang sudah di tuliskan di atas (sesuai PP Pengupahan tahun 2015).

Kasus 1 :

Misalnya di perusahaan digital Surabaya mambayar gaji karyawan marketing minimal 2.500.000/bulan dengan waktu kerja 5 hari seminggu. Andi bekerja freelance sebagai tenaga sosial media marketing disana selama 5 hari, berapa gaji Andi selama 10 hari?

Berarti fee freelancer untuk perusahaan digital Surabaya dihitung dengan :

  1. Gaji sebulan/21 = hasil gaji harian freelancer
  2. Gaji harian freelancer x hari kerja

Yaitu

  1. Rp 2.500.000 / 21 = Rp 199.000
  2. 000 x 5 = Rp 595.000

Nah jadi selama 5 hari bekerja Andi mendapatkan gaji sebanyak Rp. 595.000,-.

2. Pembayaran Gaji Freelancer Per-project

Ada banyak perusahaan yang juga menggunakan jasa freelancer dengan hitungan per-project. Hal ini penetapan biaya gaji freelancer bisa berdasarkan harga kesepakatan keduanya atau bisa dari harga yang sudah ditetapkan oleh freelancer.

Misalnya menggunakan tenaga freelance fotografer dengan harga perprojectnya adalah Rp 800.000 yang menghasilkan sesi foto 1.5 jam dan hasil foto edit 5 foto. Perusahaan media menggunakan freelancer fotografer ini selama 6 jam (4x sesi) maka berapa biaya yang harus di bayarkan beserta hasil kerjanya?

Jasa fotografer 4 jam dengan 1x sesi Rp 800.000, maka yang harus di bayarkan adalah

4 sesi x Rp 800.000 = 3.200.000

Dengan hasil a) waktu foto 4 jam ; b) foto edit 20 foto.

Nah dengan penggunaan freelance per-project dengan harga yang sudah disepekati seperti  ini membuat perusahaan dan freelancer menjadi lebih mudah dalam bekerja.

Perjanjian Kerja Freelancer

Jangan lupa untuk memberikan perjanjian kerja dengan freelancer yang sudah jelas Anda gunakan. Hal ini untuk melindungi keduanya dari praktik kerja yang menyimpang. Ada beberapa list yang harus masuk dalam perjanjian kerja dengan freelance, diantaranya adalah

  1. Harus mencantumkan identitas perusahaan dan freelancer
  2. Menjelaskan jobdesk yang harus dilakukan
  3. Menjelaskan waktu kerja
  4. Menjelaskan upah freelancer dan bagaimana pembayarannya
  5. KPI pekerjaan tersebut
  6. Konsekuensi jika pekerjaan freelancer tidak mencapai KPI

Perjanjian kerja freelance ini penting ya dimiliki. Selain memberikan kesan professional juga membuat freelancer tahu peraturan kerja disana. Jika keduanya sudah men-setujui maka urusan pekerjaan akan lebih mudah.

Hitung Gaji Freelancer Dengan Mudah Menggunakan Kantor Kita

Permudah Kelola gaji freelancer menggunakan aplikasi hr dari Kantor Kita. Ada banyak benefit yang Anda dapatkan menggunakan Kantor Kita untuk menghitung gaji freelancer, tentunya lebih efisien dan cepat.

Anda hanya tinggal menetapkan gaji freelancer harian untuk kemudian gaji total akan ter-kalkulasi secara otomatis dalam payroll Kantor Kita.

Aplikasi Slip Gaji Online
Aplikasi Slip Gaji Karyawan Online Kantor Kita

Kemudahan pengelolaan karyawan ini bukan hanya untuk penggajian freelancer saja melainkan juga untuk semua karyawan. Dari urusan absensi sampai dengan gaji bisa beres dengan Kantor Kita.

Cek segera informasi tentang Kantor Kita dengan menghubungi Kontak Kantor Kita atau jika ingin trial langsung free selama 15 hari bisa langsung Daftar Kantor Kita segera.

Itulah penjelasan tentang cara menentukan gaji freelancer dari Kantor Kita hari ini, semoga bermanfaat!

Previous articleGeneral Affair Di Perusahaan, Apasih Jobdesknya?
Next articlePulang kerja On Time? Nggak Salah Kok!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here