Bukan Hanya Kata-Kata, Begini Cara Memotivasi Karyawan – Ada banyak hal urusan di dalam pekerjaan yang membuat karyawan merasa lelah bahkan demotivated. Bisa karena masalah beban kerja, lingkungan kerja, ketidak seimbangan kehidupan pribadi dengan pekerjaan, dan lain sebagainya.
Melihat kondisi karyawannya, tentu saja perusahaan perlu untuk mengusahakan agar karyawan bekerja dengan nyaman. Selain memberikan fasilitas yang diperlukan, perusahaan juga bisa mendukung karyawan agar tetap semangat dalam bekerja. Hasilnya performa terbaik di dapatkan, pun karyawan nyaman di tempat kerja.
Nah bagaimana sih cara meningkatkan motivasi karyawan di tempat kerja? Apakah cukup dengan kata-kata motivasi saja? Ataukah perlu menggunakan perlakukan yang lainya?
Mari kita bahas bersama disini!
Baca Artikel Cara Menjaga Semangat Di Tengah Minggu Kerja Â
Bagaimana Cara Memotivasi Karyawan?
Bagaimana sih cara menjaga motivasi karyawan di dunia kerja? Apa saja hal yang membuat karyawan tergerak dan memiliki keinginan untuk bekerja dengan baik untuk perusahaan? Berikut tipsnya.
1. Apresiasi Kerja Karyawan
Terlihat cukup sepele, namun hal ini memberikan dampak yang besar terhadap karyawan lho. Dimana apresiasi kerja memberikan karyawan merasa dihargai kinerjanya untuk perusahaan. Karyawan merasa usaha yang ia keluarkan untuk perusahaan tidak sia-sia, juga disukai oleh atasan atau perusahaan.
Namun banyak para atasan yang kurang menyadari hal ini, bekerja hanya bekerja, atasan dan karyawan hanya sebatasan pekerjaan. Nah jika Anda merasa belum begitu baik dalam mengapresiasi kerja karyawan di bawah Anda, maka bisa mencoba lebih baik lagi dengan memberikan apreasiasi yang tulus.
Bagaimana cara mengapreasiasi karyawan? Hal ini bisa dilakukan misalnya dengan memberikan ucapan selamat kepada karyawan jika berhasil mencapai pekerjaan tertentu, memberikan pujian pada kerja karyawan atau juga bisa memberikan saran serta masukan dimana ini menunjukkan bahwa kerja karyawan di perhatikan dengan baik.
Anda bisa mencoba hal untuk memberikan motivasi yang sederhana kepada karyawan.
2. Memberikan Reward dan Bonus
Hal selanjutnya yang cukup menarik untuk meningkatkan motivasi karyawan dalam bekerja adalah dengan memberikan bonus untuk karyawan dan reward untuk karyawan.
Apakah reward dan bonus selalu berbentuk uang?
Tidak! Ada banyak hal yang bisa Anda berikan kepada karyawan sebagai bentuk reward atau penghargaan.
Misalnya dengan memberikan voucher belanja, voucher liburan, memberikan reward berbentuk barang bahkan juga kenaikan posisi.
Namun secara umum, reward atau bonus ini diberikan dalam bentuk uang yang dibayarkan sekaligus pada waktu penggajian karyawan. Nominal uang yang diberikan pun cukup bervariasi, menyesuaikan dengan kemampuan perusahaan.
Tidak dipungkiri reward ini memberikan motivasi untuk karyawan. Dimana karyawan memiliki keinginan untuk bekerja lebih baik, atau bekerja keras untuk mencapai target sehingga bonus bisa didapatkan.
3. Membangun Lingkungan Kerja yang Menyenangkan
Membangun lingkungan kerja? Sepertinya sulit?
Nyatanya, lingkungan kerja itu bisa dibentuk lho! Dan seseorang yang memiliki posisi tinggi di perusahaan juga memberikan dampak untuk membentuk culture di perusahaan.
Membangun culture yang sehat di perusahaan, misalnya dengan memberikan penilaian yang supportif kepada karyawan, membangun manajemen perusahaan yang baik, memberikan support fasilitas kerja yang memadai sampai dengan memberikan pengembangan diri karyawan yang baik untuk karyawan.
Fasilitas kerja ini misalnya dengan memberikan akses software berbayar yang profesional kepada karyawan, memberikan fasilitas perangkat kerja yang sesuai dan lain sebagainya. Misalnya memberikan software absensi online kepada karyawan. Sehingga proses absensi bisa lebih mudah dan cepat.
Karakter atasan, juga akan berpengaruh terhadap kesehatan lingkungan kerja. Jika di perusahaan memiliki atasan yang toxic maka hasilnya akan menurunkan karakter tersebut kepada karyawan di bawahnya sehingga terbentuklah lingkungan yang toxic pula.
Lingkungan kerja yang sehat yang menarik akan selalu membuat karyawan betah dan mau untuk bekerja.
4. Pengembangan Diri Karyawan
Salah satu hal yang membuat karyawan merasa demotivasi, bosan dan jenuh dengan pekerjaanya adalah karena merasa ia tidak berkembang. Stuck pada posisi yang sama.
Untuk itu cara untuk memberi motivasi kerja kepada karyawan adalah dengan memberikan pengembangan diri untuk karyawan, bisa berupa memberikan pelatihan kerja, training sampai dengan memberikan pendidikan lagi kepada karyawan
Dengan begitu karyawan akan merasa ilmunya bertambah, pandangan yang ia miliki menjadi lebih luas sehingga tidak jenuh dengan pekerjaan.
Pengembangan diri tidak melulu di bidang kerja saja, melainkan sangat bisa untuk meningkatkan di softskill.
Bagaimana di tempat kerja Anda? Apakah ada program pengembangan diri untuk karyawan?
5. Memberikan Ruang Konsultasi Psikologi Khusus Karyawan
Sekarang ini kita tahu angka pengidap gangguan kecemasan pada seseorang terus meningkat. Karyawan juga memiliki potensi besar mengalami masalah psikologi selama bekerja. Hal ini terjadi karena beban kerja yang terus meningkat, masalah internal perusahaan atau masalah pribadi karyawan yang mengganggu pekerjaan.
Konsultasi psikologi ini bisa dilakukan dengan memberikan fasilitas psikolog khusus. Misalnya dibantu oleh tim HR yang memiliki background psikologi atau secara khsusus memanggil psikolog ke perusahaan pada waktu tertentu.
Hal ini akan sangat membantu karyawan mendapatkan layanan konsultasi psikologi jika mengalamami demotivasi atau masalah tertentu dalam dunia kerja.
Nah itulah beberapa cara untuk meningkatkan motivasi karyawan di perusahaan. Ada banyak hal yang bisa dilakukan agar karyawan bekerja dengan baik, termasuk memberikan motivasi karyawan dengan bentuk yang beragam. Baik dengan memberikan bonus sampai dengan memberikan fasilitas pendukung lainya untuk karyawan.
Baca Artikel Tentang : Korelasi Tingkat Pendidikan dengan Motivasi Kerja dan Kinerja Karyawan
Kesimpulan
Jadi untuk memotivasi karyawan bisa dilakukan dengan banyak hal, selain memberikan motivasi verbal berupa apreasiasi hasil kerja. Juga bisa dilakukan dengan memberikan hal lainya seperti pemberian bonus materi, voucher dan lain sebagainya.
Menjaga kinerja karyawan sangat penting dilakukan agar karyawan nyaman dan betah kerja di kantor pun hasil yang didapatkan karyawan bisa lebih maksimal.
Kelola Management Perusahaan Lebih Mudah dengan Kantor Kita
Perusahaan kecil atau menengah, masih ribet banget soal manajemen perusahaan. Masih ribet soal penggajian karyawan, masih ribet dengan laporan absensi atau juga ribet dengan manajemen persuratan yang dibutuhkan.
Nah untuk memudahkan perusahaan mengelola manajemen kantor, ada rekomendasi nih aplikasi kantor dari Kantor Kita.
Baca Artikel Tentang : Rekomendasi Playlist Yang Membangkitkan Semangat Kerja
Kantor Kita adalah aplikasi HR yang menyediakan banyak fitur untuk membantu HR menyelesaikan pekerjaannya. Dimana ada aplikasi absensi karyawan dengan fitur lengkap dari pencatatan absen sampai dengan laporan dan payroll sampai dengan plugin lain seperti penomoran surat dan inventaris barang di perusahaan.
Sekian informasi hari ini tentang cara memotivasi karyawan, semoga bermanfaat!