Tunjangan Makan Siang : Diberi Uang Atau Fasilitas Makan? 

0
2177
Tunjangan Makan Siang : Diberi Uang Atau Fasilitas Makan?
Tunjangan Makan Siang : Diberi Uang Atau Fasilitas Makan?

Tunjangan Makan Siang : Diberi Uang Atau Fasilitas Makan?Tunjangan makan siang karyawan merupakan jenis tunjangan tidak tetap yang diterima karyawan sebagai pengganti biaya makan siang dalam waktu kerja. Setiap perusahaan memiliki jumlah tunjangan makan siang yang berbeda-beda hal ini sesuai dengan jumlah gaji karyawan dan persentase penghitungannya.

Perusahaan dapat memberikan tunjangan makan siang berbentuk uang maupun fasilitas makan siang. Nah untuk perusahaan, lebih baik memberikan makan siang berupa tunjangan uang atau fasilitas makan sih?

Simak perbandingannya sebagai berikut.

 

Tunjangan Makan

Tunjangan makan adalah sejumlah uang atau fasilitas yang diberikan perusahaan untuk memenuhi kebutuhan makan karyawan di waktu kerja. Tunjangan makan ini bisa diberikan dalam bentuk fasilitas makanan maupun dalam bentuk uang.

Dalam Undang-Undang tentang Ketenagakerjaan sendiri tidak membahas detail mengenai tunjangan makan siang kepada karyawan secara detail. Tidak ditulis tentang kewajiban tunjangan makan siang.

Namun jika merujuk pada Pasal 94 yang berbunyi “Komponen upah terdiri dari upah pokok dan tunjangan tetap maka besarnya upah pokok minimal 75% dari jumlah upah pokok dan tunjangan tetap”, disini berarti besaran gaji pokok adalah 75% dari gaji sebulan, sedangkan tunjangan memiliki nilai 25% dari gaji perbulan.

Baca : 3+ Cara Menentukan Gaji Pokok Karyawan

Bisa jadi gaji yang diberikan perusahaan setiap bulannya kepada karyawan sudah termasuk dalam uang makan. Sebab dalam Pasal 88 dituliskan “Setiap pekerja/buruh berhak memperoleh penghasilan yang memenuhi penghidupan yang layak bagi kemanusiaan.”

Dimana hal ini dijelaskan lebih detail dengan bahwa yang dimaksud dengan penghasilan yang memenuhi penghidupan layak adalah pendapatan buruh dapat memenuhi kebutuhan hidup meliputi makanan, minuman, sandang, pendidikan, kesehatan, rekreasi dan jaminan hari tua.

Slip Gaji Digital
Slip Gaji Digital

 

Tunjangan Makan Siang Masuk Tunjangan Tetap atau Tidak?

Salah satu jenis tunjangan karyawan yang bersifat abu-abu adalah tunjangan makan. Dimana tunjangan ini bisa berbentuk tunjangan tetap dan tidak tetap. Tunjangan makan siang akan masuk sebagai tunjangan tetap jika dibayarkan dengan tidak berkaitan dengan jumlah kehadiran karyawan. Sehingga pembayaran diberikan setiap bulan dengan jumlah yang sudah ditentukan.

Sedangkan tunjangan makan bisa masuk menjadi tunjangan tidak tetap jika dihitung berdasarkan kehadiran karyawan. Dimana karyawan yang masuk akan mendapatkan uang makan begitu juga dengan karyawan yang tidak hadir kerja.

Tunjangan makan karyawan ini juga disesuaikan dengan kebijakan dari perusahaan. Apakah ingin memberikan dalam bentuk fasilitas makan atau dalam bentuk uang.

Baca Juga Artikel Tentang Lingkungan Serta Fasilitas Kerja Memepengaruhi Produktifitas Kerja Karyawan

 

Memberi Hidangan Makan Siang Atau Uang Makan?

Hal ini kembali lagi pada kebijakan perusahaan. Dimana perusahaan bisa mempertimbangkan pemberian fasilitas makan siang atau lebih memilih memberikan uang. Beberapa pertimbangan yang bisa diperhatikan adalah

1. Pemberian Makan Siang

Perusahaan yang memutuskan memberikan makan siang untuk karyawan memiliki beberapa opsi, berupa makan siang nasi box, catering dan voucher makan. Kelebihan dari pemberian makan siang ini adalah karyawan tidak menghabiskan banyak waktu untuk mencari makan siang di luar, menu makan siang terjamin juga tentunya lebih praktis.

Ada banyak perusahaan yang memilih memberikan makan siang agar karyawan bisa makan dengan baik dan mudah di jam istirahat. Pun diberikan ruang makan yang nyaman sehingga ada interaksi antara karyawan satu dengan lainya.

Namun sayangnya terkadang makan siang masih tersisa dan sehingga membuat makanan terbuang. Harga makan siang juga tidak murah sehingga hal ini akan sangat disayangkan jika menu makan siang tidak sampai dengan baik untuk karyawan.

2. Memberikan Uang Makan

Memberikan uang makan mungkin saja menjadi hal yang banyak dipilih karyawan. Sebab karyawan bisa memiliki makanan dengan sesuai selera mereka. Pun pemberian uang makan akan lebih praktis untuk perusahaan karena tidak perlu bekerja sama dengan vendor makanan.

Namun akan menjadi hal yang disayangkan jika aktifitas karyawan mengganggu produktifitas di tempat kerja, misalnya terlambat masuk kantor karena makan siang di luar, membeli makanan tidak sehat yang berakibat mengganggu pekerjaan dan lainya.

Nah jadi bagaimana? Mana yang perusahaan pilih untuk karyawan? Apakah memberikan makan siang lebih baik di perusahaan Anda? Atau lebih pilih memberikan uang makan siang saja? Tentukan hal ini berdasarkan kebutuhan perusahaan Anda!

 

Bagaimana Dengan Budget Makan Siang?

Perusahaan perlu menghitung biaya makan siang untuk catering maupun uang makan harian karyawan. Penghitungan biaya makan bisa disesuaikan dengan kondisi keuangan perusahaan. Jangan sampai biaya makan ini memberatkan kondisi keuangan perusahaan. Tentunya nominal yang diberikan sesuai dengan ukuran makanan yang patut di daerah tersebut.

Pemilihan pemberian fasilitas makan siang maupun uang makan siang sesuai kebijakan perusahaan. Hal ini tergantung dengan kondisi di perusahaan tersebut.

Baca : Penjelasan Dan Indikator Kepuasan Kerja Karyawan

 

Kesimpulan

Jadi pemberian uang makan kepada karyawan merupakan hal opsional dan kembali pada kebijakan perusahaan. Banyak perusahaan yang memilih memberikan fasilitas makan untuk membantu karyawan lebih praktis  mendapatkan makan siang. Sedangkan perusahaan lainya memberikan uang makan agar karyawan bisa mendapatkan makanan sesuai keinginan.

customer service kantor kita
customer service kantor kita

Untuk penghitungan budget makan siang atau tunjangan yang lainya pada gaji bulanan karyawan bisa mengaturnya dengan mudah di aplikasi absensi Kantor Kita. Aplikasi untuk HR memudahkan pengelolaan administrasi karyawan dengan mudah.

Cek lebih lengkap biaya dan cara datarnya dalam aplikasi absensi karyawan Kantor Kita!

Itulah penjelasan tentang pemberian makan siang untuk karyawan, semoga bermanfaat untuk Anda!

Previous articleHubungan Pengalaman Kerja Dengan Kinerja Karyawan
Next articleTips dan Contoh Membuat Lowongan Pekerjaan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here