4 Cara HRD Mengatasi Karyawan yang Bad Attitude

0
2918
cara HRD mengatasi karyawan yang bad attitude
cara HRD mengatasi karyawan yang bad attitude

4 Cara HRD Mengatasi Karyawan yang Bad Attitude — Tidak semua orang atau karyawan memiliki attitude yang baik, sebagian dari mereka bisa saja memiliki kelakuan yang buruk atau bad attitude. Jika menemukan karyawan seperti ini, jangan buru-buru dipecat. Simak cara HRD mengatasi karyawan yang bad attitude yang bisa dipraktekkan berikut ini.

HRD bertanggung jawab untuk memastikan karyawan merasa nyaman dan memiliki performa yang baik saat bekerja. Jika ada karyawan yang bad attitude dan mengganggu kenyaman karyawan lain, maka HRD harus segera bertindak.

Mari kita bahas di ulasan hari ini. 

Rekomendasi Produk : Software Absensi 

 

Contoh Karyawan yang Bad Attitude

Sebelum membahas cara mengatasinya, sebaiknya pahami beberapa contoh sikap yang termasuk dalam kategori bad attitude di bawah ini. 

karyawan yang bad attitude
karyawan yang bad attitude

1. Tidak Menghargai Karyawan Lain

Seseorang yang tidak mampu menghargai orang lain akan sangat mudah menimbulkan permusuhan dan kebencian dengan rekan kerjanya. Jika dibiarkan, permusuhan dan kebencian ini akan menimbulkan masalah yang lebih serius yang mengganggu pekerjaan di dalam team maupun perusahaan. 

Ada banyak contoh praktik tidak menghargai karyawan lain ini, diantaranya adalah egois, ingin menang sendiri, sering mengucapkan kalimat yang buruk, ingin menang sendiri sampai dengan mempengaruhi kondisi kerja sama tim. 

Merasa benar sendiri dan keras kepala merupakan awal mula dari sikap buruk ini. Orang-orang yang selalu merasa benar cenderung tidak mau mendengarkan pendapat dari orang lain. Mereka beranggapan bahwa pendapatnya yang terbaik, padahal bisa saja itu tidak benar.

Saling menghargai dalam lingkungan kerja merupakan hal penting untuk membentuk lingkungan kerja yang baik, positif dan sehat. Jika ada satu karyawan yang merusak kerukunan lingkungan kerja tentu saja hal ini harus ditindak lanjuti. 

2. Melanggar Peraturan Perusahaan 

HRD dan perusahaan membuat peraturan tentang karyawan dengan pertimbangan yang matang, yang umumnya menguntungkan untuk karyawan dan juga untuk perusahaan sehingga keduanya sama-sama beruntung. 

Sayangnya banyak karyawan yang dengan sengaja melanggar peraturan di perusahaan. Jika bentuk pelanggaran seperti ini terus dilakukan tentu saja akan sangat merugikan perusahaan. Misalnya sering datang terlambat, menggunakan fasilitas kerja perusahaan diluar kepentingan kerja dan perilaku tidak tertib juga disiplin lainya. 

Hal seperti ini juga dapat mengganggu kinerja karyawan lain maupun kinerja tim karena harus membackup pekerjaan karyawan tersebut. Praktik seperti ini memang seharusnya segera di tindak lanjuti. 

3. Curang dalam Hal Keuangan 

Di dunia kerja menemui karyawan yang melakukan kecurangan terhadap keuangan perusahaan bukan hal yang sedikit kita temui. Namun tentu saja perbuatan tidak terpuji ini tidak bisa dibiarkan begitu saja. Untuk itulah perusahaan memerlukan pengawasan dan audit keuangan pada tim-tim atau bagian yang banyak bekerja dengan uang perusahaan. 

Ada banyak jenis bentuk bad attitude dalam dunia kerja, poin di atas hanyalah beberapa diantaranya. Namun jika banyak ditemui perilaku tidak menyenangkan karyawan di perusahaan yang sudah melanggar aturan, hal ini menjadi hal yang harus diperbaiki. Dan HRD juga manajemen perusahaan berhak untuk mencari solusi jika karyawan seperti ini sudah sangat mengganggu karyawan lain, team atau perusahaan. 

Baca juga : Politik Kantor 

 

Cara HRD Mengatasi Karyawan yang Bad Attitude

Berikut adalah langkah-langkah yang bisa dilakukan oleh HRD untuk mengatasi karyawan berkelakuan buruk atau bad attitude. 

1. Buat Dokumentasi/Catatan

Buatlah dokumentasi atau catatan mengenai hal-hal buruk yang dilakukan karyawan bad attitude di perusahaan. Hal ini dimaksudkan sebagai bukti saat HRD menegur dan karyawan tersebut membela diri.

Dengan adanya bukti yang kuat berupa dokumentasi atau catatan seperti ini, perdebatan yang tidak perlu pun bisa dihindari. 

2. Ajak Diskusi Tanpa Melibatkan Pihak Lain

Kalau sudah mengumpulkan bukti-bukti berupa dokumentasi atau catatan, sekarang adalah waktunya untuk memanggil karyawan bad attitude tersebut. Ajaklah meeting 4 mata untuk berdiskusi tanpa harus melibatkan pihak lain.

cara mengatasi karyawan yang bad attitude
cara mengatasi karyawan yang bad attitude

Pada tahap ini, HRD bisa menggali dan mencari tahu penyebab dari hal buruk yang dilakukannya. Dengan begitu, HRD bisa mencari solusi yang tepat untuk menanganinya.

3. Menilai dengan Objektif

Dalam menghadapi atau menangani karyawan yang bad attitude, HRD harus memiliki penilaian yang objektif. Jangan berpihak pada siapapun dan bersikaplah dengan bijak.

Jika karyawan bad attitude tersebut memang melakukan kesalahan, berilah sanksi yang sesuai. Langkah ini wajib diambil agar tidak menimbulkan kecemburuan di kalangan karyawan. 

4. Berikan Kesempatan

Terakhir, HRD bisa memberikan kesempatan pada karyawan bad attitude untuk memperbaiki dirinya. Salah satunya adalah membuat performance improvement plan untuk melihat peningkatan kinerjanya di beberapa waktu mendatang.

Meski diberi kesempatan, HRD juga harus tegas pada karyawan yang bad attitude. Jika sudah diberi kesempatan dan mengulangi lagi kesalahannya, maka harus ada sanksi untuk diberikan kepadanya.

Baca juga : Tugas Wewenang dan Tanggung Jawab HRD dalam Membantu Perusahaan

 

Kesimpulan 

Beberapa cara HRD mengatasi karyawan yang bad attitude seperti di atas bisa dipraktikkan di perusahaan apapun. Jika sudah melakukan semua caranya, tapi masih belum ada perubahan, tidak ada salahnya untuk membuat keputusan lain seperti melakukan PHK karyawan. 

Jika penjelasan diatas tentang HRD mengatasi karyawan yang bad attitude maka untuk membantu mengelola pekerjaan HRD bisa menggunakan aplikasi HR dari Kantor Kita. Aplikasi khusus HR yang fiturnya sudah disesuaikan dengan kebutuhan HR juga seperti mengelola absensi dan data absensi sampai dengan payroll dan slip gaji digital. 

Slip Gaji Digital
Slip Gaji Digital

Sekian informasi hari ini, semoga bermanfaat! 

 

Previous articleKisaran Gaji HRD dan Jenjang Karirnya
Next article3 Alasan HRD Menanyakan Status Lajang/Menikah pada Karyawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here