Software untuk SalesSales atau bagian penjualan adalah profesi yang memberikan kontribusi besar untuk perusahaan dalam hal pencapaian pendapatan. Profesi inilah yang memiliki hubungan langsung dengan konsumen. Berkembangnya zaman, sales sekarang banyak dibantu dengan penggunaan media digital untuk keperluan koordinasi tim dan pemantauan.

Jika dulu tim sales hanya menggunakan media konvensional seperti laporan penjualan di atas kerta, sekarang ini, penjualan bisa diupdate lewat program atau aplikasi sales. Selain berguna untuk koordinasi untuk sales tersebut, aplikasi ini juga membantu sales team leader atau ketua tim untuk selalu memantau perkembangan kinerja salesnya dari waktu ke waktu dengan mudah secara online.

Baca Artikel : Keuntungan Menggunakan Laporan Absensi Online untuk Mempermudah Kerja HRD

Bagaimana sih software untuk sales ini. Apakah cukup efektif digunakan untuk saat ini? Seberapa membantu software ini untuk penjualan? Mari kita ulas bersama

Mengenal Software Untuk Sales

Software untuk sales adalah software yang dibuat untuk mendukung koordinasi tim sales dalam memaksimalkan penjualan. Software ini untuk merampingkan proses penjualan agar lebih ringkas dan mempermudah akses informasi sales. Di dalam software sales ini menggunakan system crm sehingga software ini bisa berjalan dan terintegrasi.

Masing-masing software sales memiliki karakteristik dan fitur yang berbeda satu sama lain, namun inti dari software ini berisi tentang

  1. Informasi sales
  2. Lead manajemen
  3. Informasi konsumen
  4. Progress sales
  5. Agenda sales
  6. Payment project
  7. Laporan penjualan sales

Beberapa software sales juga didukung dengan fitur pembantu seperti integrasi dengan media perpesanan (email dan whatsapp), koordinasi kasus, sampai dengan gps. Intinya fitur tambahan ini juga ditujukan untuk mempermudah sales dalam bekerja.

Baca Artikel : Software Manajemen Kantor

Siapa pengguna software sales ini? Software sales ditujukan untuk pengguna tim sales dan manajer penjualan sehingga software bisa digunakan untuk koordinasi sales maupun pemantauan manajer penjualan terhadap progress sales yang sedang berjalan.

Itu lah pengertian singkat mengenai software sales beserta kelengkapan fiturnya untuk manajemen sales. Software ini penting dimiliki untuk manajemen sales dan penjualan agar lebih mudah dalam koordinasi.

Apa Perbedaan PenggunaanSsoftware dan Metode Manual Untuk Sales

Sekarang ini mana sih yang paling efektif untuk sales? Menggunakan metode manual atau menggunakan aplikasi sales management  ini?

No

Perbedaan

Manajemen sales berbasis software

Metode konvensional

1.        

Pemantauan sales

Dilakuan secara remote/online dari software

 

Dilakukan offline berdasarkan laporan sales

2.        

Laporan Penjualan

Disajikan secara otomatis dan digital

 

Dibuat secara manual dan dicetak
3.        

Koordinasi Sales

Menggunakan satu software terdapat ruang untuk berkoordinasi sales

 

Koordinasi dilakukan secara manual

4.        

Informasi Penjualan

Terupdate setiap hari sesuai progress sales. Informasi progress bisa langsung diketahui manajer

 

Informasi penjualan dilaporkan dalam waktu tertentu, seperti dalam laporan penjualan bulanan

5.        

Progress Sales

Terupdate sesuai progress sales dan terpantau oleh manajer dengan mudah.

 

Manajer tidak bisa melakukan pemantauan. Penilaian progress hanya bisa dilakukan berdasarkan laporan penjualan bulanan.

 

6.        

Informasi Konsumen

Tersimpan dalam satu database yang bisa diakses semua sales

 

Disimpan secara mandiri oleh masing-masing sales yang bertugas.

 

7.        

Penyebaran Dokumen dan Informasi Internal

Semua data/dokumen bisa disimpan dalam satu database yang bisa diakses semua sales

 

Didapatkan secara manual dalam bentuk cetak.

Perbedaan metode konvensional dan software sales

Perbedaan ini menjelakan bagaimana software sales banyak membantu manajer maupun tim sales untuk memanajemen sales dengan mudah. Dan tentu saja perkembangan ini merupakan kemajuan di bidang sales untuk kerja yang lebih efisien.

Kenapa Perlu Menggunakan Software Manajemen Sales?

Selain karena memiliki banyak fitur yang membantu sales berkoordinasi dengan manajer maupun sales lainnya. Perusahaan perlu menggunakan software ini karena beberapa alasan, diantaranya adalah

1. Meringkas Kinerja dan Efisiensi

Manfaat software untuk sales ini bisa Anda dapatkan dalam hal kemudahan penyimpanan seluruh informasi dalam satu database sehingga semua informasi konsumen bisa diakses dengan mudah dan terbuka untuk semua sales maupun manajer. Ketika sales di rotasi, system database ini diperlukan agar sales lain bisa mengakses dengan mudah. Bayangkan jika menggunakan metode lama pasti tim sales akan disulitkan dengan perolehan informasi.

Baca Artikel : Tips Perkuat Bisnis di Masa Pandemi untuk Pengusaha

Masalah meringkas kerja dalam software manajemen sales ini memiliki banyak penerapan, selain terbantu dengan informasi yang tersimpan dalam satu database, manajer terbantu dengan pemantauan secara online untuk seluruh salesnya. Kerja lebih efisien sehingga tidak ada waktu yang terbuang percuma.

2. Pengaturan Strategi yang Lebih Maksimal

Jika dulu sales masih berjalan masing-masing, sekarang sales bisa berkoordinasi di dalam software ini sehingga tim sales dan manajer bisa menentukan strategi yang paling tepat untuk memaksimalkan penjualan. Dengan begitu hasilnya akan lebih optimal.

Misalnya informasi mengenai konsumen, dari informasi ini manajer bisa melihat peluang atau prospek yang baik dari konsumennya untuk kemudian melakukan proses lanjutan.

3. Pengurangi Kecurangan – Pemantauan Lebih Optimal

Sekarang ini software sales sudah dilengkapi dengan fitur gps sehingga seluruh anggota sales bisa dilacak keberadaannya. Hal ini untuk mengurangi kemungkinan kecurangan yang dilakukan oleh sales dan bagian dari pemantauan.

Selain menggunakan laporan bulanan, pemantauan oleh manajer juga bisa dilakukan dengan update perolehan oleh masing-masing sales perharinya.

4. Mengurangi Biaya

Selain mengkonversi penggunaan media cetak dan beralih ke media digital, penggunaan software manajemen sales ini berguna untuk menghemat biaya atau penggunaan uang perusahaan. Hal ini disebabkan karena urusan manajemen sales sudah terpusat dan kinerja lebih efisien. Tidak ada lagi effort yang dikeluaran secara sia-sia seperti sebelumnya dengan begitu biaya operasional juga tidak meningkat.

5. Meningkatkan Keuntungan Perusahaan

Salah satu hal yang membuat tim sales bekerja kurang efektif dan memberikan hasil yang kurang maksimal untuk perusahaan adalah karena manajemen sales yang kurang maksimal. Nah dengan adanya software manajemen sales ini performa tim sales dan manajer akan lebih efisien dan optimal sehingga kemungkinan pendapatan perusahaan juga akan meningkat.

Itulah beberapa manfaat yang bisa didapatkan dalam penggunaan software manajemen sales yang sangat penting digunakan untuk mengelola kinerja sales dan penjualan. Menggunakan system yang lebih baik untuk menata sales memberikan impact yang besar kepada perusahaan. Maksimalkan kerja sales perusahaan Anda dengan software sales.

Software Sales Kantor Kita

Salah satu software manajemen sales yang bisa Anda gunakan adalah Kantor Kita, hadir dengan fitur baru yaitu manajemen sales yang ditujukan untuk membantu mengelola tim sales perusahaan Anda. Pengelolaan tim sales lebih efisien dan saling terintegrasi sehingga menghindari penggunaan waktu yang terbuang dan memaksimalkan proses kerja.

Informasi mengenai software untuk sales, bisa Anda konsultasikan kepada tim CS dari Kantor Kita di Kontak Kantor Kita.